Relasi Publik, Sukoharjo || Sejumlah anak muda dari lintas agama Kabupaten Sukoharjo membagikan takjil buka puasa dan masker kepada para pengguna jalan di bundaran Patung Pandawa Solo Baru, Grogol, Sukoharjo, Jum’at (7/5/2021).
Pantauan dilapangan, semangat tinggi dalam kebersamaan ditunjukkan mereka yang terlibat dalam aksi ini. Meski berbeda agama, hal itu tidak menghalangi niat untuk tetap berbagi kepada sesama.
Mereka terdiri, Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM), Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI), Gereja Kristen Jawa (GKJ), Pemuda Agama Konghucu Indonesia (PAKIN), Orang Muda Katolik (OMK), dan Ikatan Pelajar Nahdatul Ulama (IPNU)
“Takjil dan masker kita siapkan bersama-sama pemuda lintas agama. Ini menggambarkan bahwa kebersamaan antar umat beragama sangat baik,” kata koordinator aksi Agus Widanarko.

Masing-masing perwakilan pemuda menyiapkan takjil sendiri – sendiri untuk kemudian dibagikan bersama kepada warga. Total jumlahnya 600 takjil dan masker.
“Aksi ini intinya kepedulian berbagai umat beragama dan berintegritas bersama baik pemerintah, TNI, Polri, organisasi masyarakat, dan Forum Kerukunan Umat Beragama yang ada di Sukoharjo,” terang Danar.
Salah seorang warga pengendara motor bernama, Edi (28) yang kebetulan melintas dan mendapat takjil mengapresiasi kegiatan ini karena menumbuhkan rasa kebersamaan dan gotong royong sesama umat beragama. Ia mengaku senang dengan kegiatan ini, karena bisa mempererat silahturahmi antar umat beragama.
“Dari sini sudah terlihat bahwa kebersamaan akan menciptakan kerukunan yang baik,” ujarnya sambil tersenyum.
Selain menggelar aksi berbagi takjil bersama, kegiatan juga dilanjutkan dengan doa bersama lintas agama untuk keselamatan dan himbauan agar warga tetap menerapkan protokol kesehatan, dan tidak mudik agar pandemi bisa segera berakhir. (NNG)

Discussion about this post