Relasi Publik, Surakarta | Di sela-sela persiapan Rakor Forkopimda Solo Raya, Walikota Surakarta, Gibran Rakabuming menyempatkan diri mengikuti Launching Festival Kuliner Solo-FKS 2021 Gojek secara virtual zoom meeting di Aula Korem 074/Warastratama. Walikota Gibran Rakabuming memberikan apresiasi atas Festival Kuliner yang memiliki konsep online menggunakan platform GoFood dalam periode 23 Juni – 3 Agustus 2021.
Ia menyatakan bahwa di tengah situasi pandemi mau tidak mau pelaku UMKM khususnya bidang kuliner harus Go Digital. Karena jika tidak Go Digital maka UMKM akan kesulitan bersaing di tengah pandemi Covid-19.
“Saya apresiasi kegiatan seperti ini karena ditengah pandemi hampir semua pelaku UMKM terdampak. Sehingga mau tidak mau UMKM harus Go Digital untuk dapat bersaing ditengah pandemi,” jelasnya.
Festival Kuliner Solo diselenggarakan platform Gojek dengan tujuan memberdayakan UMKM sekaligus menjadi penggerak perekonomian rakyat. Selain itu kegiatan ini juga dapat memperkenalkan transaksi cahsless menggunakan Qris Gopay. Festival Online berlangsung 23 Juni – 3 Agustus melalui GoFood, sementara Festival Offline di waktu yang sama pada merchant masing-masing. (CharyJP86)
Discussion about this post